Blog Yang Mengulas Tips Trik Android Terbaru, Aplikasi Android Gratis, Game Android Gratis, Belajar Modding Android, Tutorial Android

Cara Mengembalikan Foto Yang Terhapus di Android

Advertisement
Cara mudah mengembalikan foto yang terhapus di Android - Apakah anda pernah mengalami foto-foto anda terhapus secara tidak sengaja? Sebenarnya jika anda telah memasang fitus recycle bin pada smartphone Android anda, anda tidak akan kesulitan untuk mengembalikan foto atau video yang secara tidak sengaja terhapus tersebut. Namun mungkin jika anda belum memsang fitur tersebut, mungkin anda akan sedikit kesulitan untuk mengambalikan file-file yang telah terhapus tersebut.

Nah, saya mempunyai sedikit pengalaman ketika satu folder foto dalam memori internal smartphone saya terhapus secara tidak sengaja. Padahal foto-foto tersebut adalah momen yang langka dan jarang ditemui. Apalagi saya tidak memsang fitur recycle bin tersebut pada perangkat Android saya. Pada waktu itu saya sedikit pusing dan galau ^_^. Akhirnya saya pun mencari cara di internet untuk mengembalikan file-file foto yang terhapus tersebut.

Mengembalikan foto yang terhapus di Android

Akhirnya saya pun mendapatkan cara yang efektiv untuk mengembalikan file-file tersebut. Cara ini hanya dapat di lakukan menggunakan PC dengan bantuan software yang dapat anda unduh secara gratis. Salah satu software yang dapat mengembalikan foto-foto yang terhapus adalah "Recuva" yang dikembangkan oleh tim piriform. recycle bin. Sowfware yang satu ini masih saudara dengan CCleaner.  Dibawah ini merupakan cara mengembalikan file foto yang terhapus di Android menggunakan software Recuva.

Cara Mengambalikan Foto Yang Terhapus di Android :

Hal-hal yang harus anda persiapkan :
  • Jika foto yang terhapus berada pada memori internal smartphone anda, maka silahkan hubungkan perangkat anda ke komputer menggunakan kabel USB.
  • Namun jika foto yang terhapus terletak pada memory external anda, maka silahkan anda lepaskan memory external anda dan hubungkan ke PC menggunakan Crad Reader.
  • Pastikan bahwa tidak ada proses sincronisasi yang sedang bejalan di PC anda.
Langkah-langah mengembalikan foto yang terhapus :
  1. Unduh terlebih dahulu software Recuva pada situs resminya disini
  2. Selanjutnya silahkan anda install pada perangkat PC anda.
  3. Setelah terinstall maka silahkan jalankan softwarenya.
  4. Pada menu drop down yang berada di kiri atas silahkan pilih "Memory Card Disk".
  5. Selanjutnya silahkan klik "Scan". Tunggu hingga proses scan selesai sehingga Recuva telah mendeteksi file-file yang sudah terhapus dan dapat dipulihkan.
  6. Selanjutnya semua file-file yang terhapus pada memory anda semuanya akan ditampilkan.
  7. Perhatikan icon yang berwarna hijau yang berarti file tersebut bisa anda pulihkan sepunuhnya. Jika icon berwarna kuning merupakan file yang hanya dapat dipulihkan sebagian. Jika icon berwarna merah, itu tandanya file-file tersebut tidak dapat anda pulihkan.
  8. Silahkan pilih file mana yang akan anda pulihkan alalu klik tombol "Recovery" pada sudut bawah kanan.
  9. Selanjutnya pilih tempat penyimpanan dimana foto anda akan dipulihkan, selanjutnya seilahkan klik OK.
  10. Tunggu hingga prosesnya selesai, lama proses pemulihan tergantung dari besarnya kapasitas file yang anda pulihkan.

Nah, setelah proses selsai maka anda akan secara langsung melihat foto-foto anda kembali dalam folder yang telah anda tentukan. Mmemang cara ini sedikit ribet, namun cara ini juga dapat anda gunakan untuk mengembalikan file-file foto yang secara tidak sengaja di komputer/laptop.

Artikel Terkait :

Begitulah ulasan cara mengembalikan foto yang terhapus di Android. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Advertisement
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Mengembalikan Foto Yang Terhapus di Android

0 komentar:

Post a Comment

Sebelum berkomentar baca dulu dibawah ini:

Komentar di Blog ini sepenuhnya di Moderasi oleh Admin, jadi komentar yang masuk akan di saring terlebih dahulu / tidak langsung publish.

1. Komentar yang mengandung SPAM, promosi, referral tidak akan di publikasi.

2. Baca Artikel sampai selesai sebelum berkomentar.

3. Pastikan kalian men-ceklis Notify Me agar jika komentar kalian mendapatkan balasan, akan di beri tahu melalui email.